Cara Membaca Pikiran Orang

Bookmark and Share
Cara Membaca Pikiran Orang - Secara tidak kasat mata sebenarnya pikiran kita terhubung satu sama lain. Hal ini terjadi disaat kita merasa ada yang memperhatikan kita, maka secara otomatis kita akan menoleh kepada orang yang memperhatikan kita. Pikiran dan perasaan adalah satu kesatuan, yang mana jika kita berperasaan baik ketika berhadapan dengan seseorang, seperti ngobrol sambil tersenyum dengan hati gembira, maka secara otomatis orang yang kita ajak bicarapun akan merespon dengan baik dan antusias.

Pikiran yang kita sampaikan bagaikan gelombang yang tidak nampak, seperti gelombang pada handphone. Dimana seringkali kita buktikan dalam kehidupan sehari-hari, jika kita tersenyum kepada orang lain dengan hati yang terbuka, maka otomatis gelombang pikiran yang kita pancarkan akan membuat orang tersenyum pula, begitu juga sebaliknya, jika kita bermuka masam, hati sedang gundah gulana, maka orang-orang yang disekitar kita bisa membaca dan merasakannya.

Lalu apa hubungannya dengan membaca pikiran. Ya itulah bakat alami yang telah kita miliki, dan secara tidak sadar sesungguhnya kita bisa mengetahui pikiran orang dari banyak hal. Apa orang itu sedang marah, sedih, gembira, takut. Semua itu bisa diketahui dari gerak gerik tubuhnya, dari ekspresi wajahnya, dan yang lebih banyak bisa dibaca adalah dari matanya. Bandingkan mata orang yang turun ketika sedih, terbuka lebar ketika takut, terlihat tidak fokus kala sedang berkhayal, menatap tajam penuh kecemburuan, atau menatap sekitarnya ketika tidak sabar.

Kita bisa lebih dalam mengetahui perasaan/ pikiran orang lain adalah dari pembicaraannya, coba perhatikan apa saja yang ia bicarakan, gerak tubuhnya, nada suaranya, ekspresi wajahnya. Memang untuk kita bisa lebih peka untuk bisa membaca pikiran orang lain memerlukan latihan yang intensif, mengenal orang lain lebih dekat, bersikap santai, dan lebih ekspresif.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar